Selasa, September 11, 2007

Dalam kesempatan ini, gw pengen sekali minta maaf sama semuanya, mumpung sebentar lagi mau Puasa Ramadhan, marilah kita saling memberihkan hati kita semua saling memaafkan atas segala kesalahan dan kekhilafan, sehingga didalam menunaikan ibadah puasa nanti kita bisa menghilangkan walaupun sedikit permasalahan kita antar manusia, dan marilah kita saling mendoakan satu sama lain, agar di bulan ramadhan yang suci ini menjadi ajang untuk membersihkan atas segala dosa yang telah menodai kehidupan kita. Untuk semuanya juga, Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertaqwa“.(QS. Al Baqarah: 183)


Bagi seorang Muslim, tentunya kita sudah menyadari bahwa dengan adanya bulan Ramadhan ini akan membawa banyak berkah dan sekaligus rugi rasanya kalau kita melewatkan esensi serta syafaat yang terkandung di bulan ini.
Jadi bersyukurlah kita tahun ini masih diberikan kesempatan olehNya dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan ini…Alhamdulillah.
Sekali lagi saya ucapkan selamat datang bulan Ramadhan serta selamat menunaikan ibadah puasa ya dan bagi saya sendiri mohon dimaafkan lahir batin sebelum kita memasuki bulan Ramadhan esok ini, semoga kita memperoleh berkah dan syafaat dari bulan Ramadhan ini . AMIN
Sebagai informasi jadwal imsak dapat dilihat disini . Semoga berguna.


Mr Potter

Tidak ada komentar: